Blogger Jateng

Viral di TikTok, Apa Itu Cek Khodam Online?

Viral di TikTok, Apa Itu Cek Khodam Online?

Lpg.my.id - Ada saja tren TikTok yang unik dan menarik perhatian publik. Belakangan, ramai konten cek khodam yang ditampilkan melalui siaran langsung di platform media sosial tersebut.

Cek khodam online dilakukan hanya dengan memasukkan nama seseorang. Selanjutnya, bakal ditampilkan khodam milik masing-masing pengguna. Dengan begitu, kamu bisa mengetahui khodam yang menjagamu.

khodam tak cuma terkenal dalam tradisi Jawa, tetapi juga dikenal luas di wilayah nusantara. Ini merujuk pada entitas gaib selain manusia yang biasanya mendampingi individu tertentu dalam menjalani hidup mereka.

Cek Khodam Online

Khodam biasanya diartikan sebagai pendamping manusia. Jika kamu memiliki khodam, artinya kamu adalah individu-individu terpilih. Ini karena khodam dapat berasal dari leluhur atau diperoleh setelah menjalankan amalan tertentu.

Secara harfiah, kata "khodam" berasal dari bahasa Arab yang berarti pembantu atau penjaga. Dalam pandangan lain, khodam sering diartikan sebagai makhluk gaib yang mendampingi manusia.

Hanya saja, pengertian khodam ini kerap disalahartikan. Dalam agama Islam, kepercayaan terhadap khodam bahkan bisa dianggap sebagai tindakan syirik atau menduakan Tuhan. 

Banyak orang percaya bahwa wujud khodam yang mendampingi manusia bisa berbentuk berbagai hal. Jika berasal dari leluhur, wujudnya biasanya dikatakan mirip kakek, nenek, atau sosok lainnya.

Ada juga khodam berwujud hewan-hewan dengan karakteristik khusus, misal macan putih, macan kumbang, naga, ular, buaya putih, dan lainnya. Selain itu, terdapat pula khodam wesi kuning, merah delima, keris semar mesem, hingga khodam idu geni sabdo dadi.

Lampung Blogger
Lampung Blogger Lampung Blogger Merupakan situs yang membahas informasi Seputar Tutorial, dan Ilmu Pengetahuan.

Post a Comment for "Viral di TikTok, Apa Itu Cek Khodam Online?"